Tuesday 4 November 2014

Tujuh Tempat di Bali yang Terkenal Sampai Mancanegara

7 Tempat Wisata Di Bali

Bali Tour
Bali adalah salah satu pulau di Indonesia yang terkenal akan wisatanya, wisata di Bali memang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan mancanegara maupun wisatawan lokal. Tempat Wisata di Bali memang menjadi salah satu wisata unggulan di Indonesia, karena bali adalah pulau yang menyumbang pendapatan devisa negara yang besar. Kami akan membahas 7 Tempat Wisata di Bali yang wajib anda kunjungi.

1. Pantai Kuta Bali

Wisata ke Pantai Kuta pulau Bali merupakan tujuan utama para wisatawan domestik ataupun turis mancanegara yang berkunjung ke Indonesia khususnya yang berwisata ke Pulau Bali. Tidak dipungkiri lagi bahwa Bali merupakan salah satu tujuan pariwisata yang paling populer di Indonesia. Nama pulau bali sudah terkenal di seluruh negara di dunia karena keindahan alam, keindahan pantai, kekayaan seni dan kebudayaan serta keramahtamahan masyarakat dan kearifan lokalnya. Keindahan alam di Pantai Kuta menjadi salah satu daya tarik para wisatawan untuk berkunjung. Salah satunya turis dari Australia dan Jepang. Dan kebanyakan para turis mancanegara tidak hanya satu kali mengunjungi Pantai Kuta yang indah ini. Bahkan ada yang menetap dan membuka usaha bahkan sampai menikahi para wanita bali. Baca Selengkapnya

2. Pantai Pandawa Bali

Pantai Pandawa adalah salah satu kawasan wisata di area Kuta selatan, Kabupaten Badung, Bali. Pantai ini terletak di balik perbukitan dan sering disebut sebagai Pantai Rahasia. Di sekitar pantai ini terdapat dua tebing yang sangat besar yang pada salah satu sisinya dipahat lima patung Pandawa dan Kunti. Keenam patung tersebut secarara berurutan diberi penejasan nama Dewi Kunti, Dharma Wangsa, Bima, Arjuna, Nakula, dan Sahadewa.
Tempat wisata ini dahulu disebut dengan nama Secret Beach karena lokasinya yang berada di balik tebing kapur tinggi, sehingga tak banyak orang yang mengetahui keberadaannya. Sekarang, pemerintah daerah telah membuka akses masuk dengan membuat jalan sepanjang 1,5 km membelah tebing kapur. Baca Selengkapnya

3. Pura Luhur Uluwatu Bali

Pura Uluwatu adalah Pura Hindu yang terletak di tepi tebing di bagian selatan semenanjung Bali. Pura ini adalah salah satu Pura Sad Kahyangan di Bali (enam kelompok besar Pura di Bali), terletak di Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung atau sekitar 25 km di selatan Kota Denpasar. Pura ini terletak pada terumbu karang, kira-kira sekitar 80 meter di atas permukaan laut. Terdapat pula hutan kering kecil yang sering disebut Alas Kekeran (hutan larangan) yang merupakan bagian dari Pura dan dihuni oleh banyak monyet dan hewan lainnya. Nama Uluwatu adalah berasal dari kata Ulu yang berarti kepala dan Watu berarti batu. Oleh karena itu Pura Uluwatu berarti Pura yang dibangun di ujung terumbu karang. Baca Selengkapnya

4. Pantai Jimbaran Bali

Pantai Jimbaran adalah salah satu tempat wisata di Bali yang paling terkenal. Pada saat anda datang ke Pantai Jimbaran, yang pertama kali akan anda lihat adalah deretan meja dan kursi makan di atas pasir putih yang indah. Pantai Jimbaran terkenal dengan kuliner pinggir pantainya, terutama hidangan lautnya. Pantai Jimbaran untuk anda yang ingin berwisata ke pantai sekaligus menikmati wisata kuliner khas Bali. Tidak perlu kuatir menyantap makanan di Pantai ini karena ombak di Pantai sangatlah tenang, tidak membahayakan anda yang sedang makan di pinggir pantai. Baca Selengkapnya

5. Garuda Wisnu Kencana Bali

Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana atau Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, disingkat GWK, adalah sebuah taman wisata di bagian selatan pulau Bali. Taman wisata ini terletak di tanjung Nusa Dua, Kabupaten Badung, kira-kira 40 kilometer di sebelah selatan Denpasar, ibu kota provinsi Bali. Di areal taman budaya ini, direncanakan akan didirikan sebuah landmark atau maskot Bali, yakni patung berukuran raksasa Dewa Wisnu yang sedang menunggangi tunggangannya, Garuda, setinggi 12 meter.
Di kawasan itu terdapat juga Patung Garuda yang tepat di belakang Plaza Wisnu adalah Garuda Plaza di mana patung setinggi 18 meter Garuda ditempatkan sementara. Pada saat ini, Garuda Plaza menjadi titik fokus dari sebuah lorong besar pilar berukir batu kapur yang mencakup lebih dari 4000 meter persegi luas ruang terbuka yaitu Lotus Pond. Baca Selengkapnya

6. Taman Ayun Bali

Taman Ayun Bali adalah sebuah kompleks Pura yang sangat besar, terletak di Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali, kurang lebih 18 km dari jantung Kota Denpasar. Setelah kita melewati pintu masuk, taman luas yang terawat baik menyambut kedatangan, dengan rumput hijau yang benar-benar indah, tapi sayangnya pada saat hari panas hal ini dapat menjadi sangat berat karena tidak terdapat pohon-pohon besar untuk memberikan keteduhan di taman ini. Ketika kita mencari keteduhan, taman bagian belakang adalah jawabannya. Akan sangat menyenangkan sekali untuk berjalan-jalan di jalan bebatuan di bawah pohon-pohon besar ditemanani oleh suara burung-burung yang sedang bernyanyi. Baca Selengkapnya

7. Pura Tanah Lot Bali

Pura Tanah Lot adalah salah satu tempat wisata di Bali yang terkenal dengan keindahannya, terutama pada saat matahari terbenam. Pura Tanah Lot yang terdiri dari 2 buah pura merupakan pura tempat memuja dewa laut. Keunikan dari Pura Tanah Lot adalah pura ini berada di atas sebuah batu karang besar di pinggir laut. Pada saat air laut pasang, anda tidak dapat mendekat ke Pura karena di sekitar batu karang penyangga Pura Tanah Lot akan digenangi air laut. Pada saat air surut anda dapat melihat beberapa ular laut jinak yang menurut penduduk setempat merupakan penjaga dari tempat tersebut. Selain itu, di lokasi ini anda juga dapat memegang ular suci yang jinak dan tidak berbahaya. Baca Selengkapnya

No comments:

Post a Comment